Pelatihan Penulisan Esai Sejarah Berbasis Historical Thinking

  • Hera Hastuti Universitas Negeri Padang
  • Zafri Zafri Universitas Negeri Padang
  • Iqrima Basri Universitas Negeri Padang
  • Etmi Hardi Universitas Negeri Padang

Abstract

Pelatihan penulisan esai sejarah berbasis historical thinking di Pesantren Hamka II Padang, tidak hanya bertujuan untuk melatih siswa dalam bidang menulis esai sejarah, tetapi juga melatih mereka untuk memiliki kemampuan Historical Thinking (berpikir sejarah). Pelatihan penulisan esai sejarah berdasarkan analisis historical thinking berpedoman pada Buku Panduan Penulisan Esai Sejarah yang sebelumnya sudah disusun oleh tim pengabdian dan sudah terdaftar hak ciptanya. Pengabdian yang dilaksanakan dalam skim PKM (Program Kemitraan Masyarakat) sudah dilaksanakan, pertama dalam bentuk workshop penulisan esai sejarah berlandaskan Historical Thinking yang diikuti oleh seluruh siswa SMP Hamka. Kemudian dilanjutkan dengan pelatihan intensif penulisan esai sejarah oleh Tim Literasi yang beranggotakan guru Bahasa Indonesia dan guru IPS dibawah koordinasi Kepala Sekolah dan Tim PKM, selama satu bulan kegiatan. Hasil dari kegiatan ini yaitu masing-masing siswa yang ikut pelatihan memiliki karya tulis berupa esai sejarah yang kemudian dilombakan. Antusiasme dan beragamnya tulisan esai sejarah yang ditulis oleh siswa SMP Pesantren Hamka mengindikasikan bahwa mereka memiliki minat dan kemampuan literasi yang baik.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-02-13
How to Cite
Hastuti, H., Zafri, Z., Basri, I., & Hardi, E. (2023). Pelatihan Penulisan Esai Sejarah Berbasis Historical Thinking. Abdi: Jurnal Pengabdian Dan Pemberdayaan Masyarakat, 5(1), 40-47. https://doi.org/10.24036/abdi.v5i1.416